Data penyebaran Covid-19 di 12 Kecamatan Kota Batam (Sumber Foto : Dinkes Batam) |
BATAM, SOROTTUNTAS.COM - Sempat berada di zona hijau, Kecamatan Sei Beduk kembali masuk dalam daftar zona kuning kasus Covid-19 di Kota Batam.
Berdasarkan data terbaru dari Dinas Kesehatan Kota Batam, beberapa Kecamatan dari 12 Kecamatan yang ada di Kota Batam, diketahui ada beberapa Kecamatan yang mengalami perubahan, atau pasang surut kasus Covid-19.
Berikut ini data-data terbaru kasus Covid-19 di Kota Batam, Rabu (29/9/2021).
Kecamatan Batu Aji 6 kasus, Kecamatan Sagulung, 5 kasus, Sekupang 2 kasus, Sei Beduk 1 Kasus, Lubuk Baja 10 kasus, Bengkong 1 kasus, Batam Kota 16 kasus.
Sementara 5 Kecamatan lainnya, yakni Kecamatan Galang, Nongsa, Batu Ampar, Bulang dan Belakang Padang, tetap berada dalam zona hijau atau 0 kasus.
Dari data-data tersebut kita ketahui bahwa Kecamatan Batu Aji mengalami penurunan kasus dari 6 kasus menjadi 5 kasus.
Kecamatan Sagulung tetap dengan 5 kasus, Kecamatan Sekupang tetap dengan 2 kasus, Kecamatan Lubuk Baja dari 6 kasus menjadi 10 kasus, Sei Beduk dari 0 kasus menjadi 1 kasus, Batam Kota dari 19 kasus menjadi 16 kasus.
Maka dari pasang surutnya kasus Covid-19 di 12 Kecamatan yang ada di Kota Batam, total kasus Covid-19 menjadi 41 kasus, dari sebelumnya 40 kasus pada hari Senin (27/9/2021) lalu.
Penulis : Yendri
Editor : Lukman Simanjutak