Notification

×

Tag Terpopuler

Polsek BP Mandoge Bersama Tim Vaksinator Suntikan Vaksin Covid 19 Door to Door

Sabtu, 11 Desember 2021 | Desember 11, 2021 WIB Last Updated 2021-12-11T06:03:02Z
Penyuntikan Vaksin kepada warga yang mengalami kaki lumpuh pasca kecelakaan lalulintas tepatnya di rumah bapak Hartonik Manurung (42

ASAHAN, SOROTTUNTAS.COM - Dalam mendukung program Pemerintah untuk percepatan Vaksinasi Covid 19 kepada masyarakat, Personel Polsek Bandar Pasir Mandoge jajaran Polres Asahan melaksanakan penyuntikan Vaksin kepada warga Pintu ke pintu secara door to door.

"Penyuntikan Vaksin kali ini kepada warga yang mengalami kaki lumpuh pasca kecelakaan lalulintas tepatnya di rumah bapak Hartonik Manurung (42)," sebut Kapolsek AKP Juni Hendrianto.

Tepatnya di Dusun I Desa Gotting Sidodadi kecamatan Bandar Pasir Mandoge Kabupaten Asahan, Jumat (10/12/2021) sekira pukul 16:00 Wib hingga selesai.

Disela kegiatan Kepada wartawan Kapolsek mengatakan, "Capaian ini berkat antusiasnya Warga yang sudah memahami pentingnya Vaksin untuk Imun Tubuh agar tidak mudah terpapar Covid-19.

Polsek BP Mandoge yang Presisi Siap Amankan Agenda kamtibmas tahun 2021 tetap semangat dan teruslah berbuat baik", pungkas Kapolsek.

Pelaksanaan Vaksinasi kepada warga kali ini bersama Team Vaksinator Puskesmas BP. Mandoge dan dimonitoring langsung Kapolsek BP Mandoge Juni Hendrianto, Bripka R Sirait (Bhabinkamtibmas), Pelda D.F Siburian (Babinsa), dan Riky Kurniawan Kepala dusun VII Desa Gotting Sidodadi.

"Semoga kehadiran kami yang seperti ini, di tengah tengah warga dapat semakin meningkatkan kepercayaan masyarakat, terutama dalam menjalankan tugas kami melindungi dan mengayomi masyarakat dalam percepatan vaksinasi covid 19 di kabupaten Asahan," imbuh Kapolsek mengakhiri. 

Liputan : Firmansyah

Editor : Hendrik Restu F

×
Berita Terbaru Update