Notification

×

Tag Terpopuler

DPC PBB Kota Batam dan GMKI Kota Batam, Kecam Keras Oknum Pelaku Pengrusakan Gereja GUPDI di Kabil

Kamis, 10 Agustus 2023 | Agustus 10, 2023 WIB Last Updated 2023-08-12T14:04:06Z
Pemuda Batak Bersatu Kota Batam dan Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Kota Batam, mengecam keras pelaku pengerusakan bangun Gereja GUPDI di Kelurahan Kabil. 

BATAM, SOROTTUNTAS.COM - Pemuda Batak Bersatu Kota Batam dan Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Kota Batam,  melakukan advokasi masyarakat bersama Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Mawar Sharon, atas terjadinya peristiwa penghancuran gedung oleh puluhan warga, di Gereja Utusan Pantekosta di Indonesia (GUPDI) Kelurahan Kabil, Kecamatan Nongsa, Kota Batam, pada hari Rabu 09/08/2023.


Atas kejadian tersebut Ketua DPC PBB Kota Batam, Martua Susanto Manurung, S.Kom, mengecam aksi brutal yang di lakukan sekelompok orang, yang merusak pembangunan Gereja di Kelurahan Bida Kabil, Kecamatan, Nongsa, Kota Batam tersebut.

Video berbagai kecaman atas pengerusakan bangun Gereja GUPDI di Kelurahan Kabil, Kota Batam.


Hal senada juga diucapkan oleh Ketua GMKI Kota Batam, Binsar Hadomuan Pasaribu. Ia mengungkapkan keresahannya, dan juga turut mengecam dan mengutuk keras pelaku pengrusakan Gereja GUPDI tersebut.


"Sikap kami, bahwa kami mengecam dan mengutuk keras pelaku kejahatan yang melakukan penghancuran pembangunan gedung Gereja GUPDI ini," ucap Binsar


Ia mengatakan agar pihak Kepolisian Polda Kepri bersikap profesional, dan juga mendesak untuk menetapkan pelaku-pelaku pengerusakan Gereja GUPDI di Kelurahan Kabil menjadi tersangka.


"Dengan telah dibuatnya laporan ke Polda Kepri, kami mengharapkan agar Kepolisian bersikap tegas, profesional, dan dengan segera menetapkan para pelaku menjadi tersangka," ujarnya.


Katanya lagi, "Kami (GMKI) Kota Batam akan mengkawal proses ini, dan kami menunggu progres-progres dari Polda Kepri. Jika persoalan ini di abaikan atau tidak di tangani, maka kami akan mendesak dengan membawa massa menyuarakan keadilan untuk Gereja ini," tutup Binsar yang juga merupakan Mahasiswa Magister di STT Real Batam tersebut.

×
Berita Terbaru Update