- Advertisement -

NASIONAL

OPINI

- Advertisement -

Bersempena Hari Pahlawan, PLN Batam Serahkan Hadiah Lomba Menulis Feature dan Foto Nasional

By On November 13, 2024

PLN Batam menggelar Penyerahan Hadiah dan Sertifikat Lomba Menulis _Feature_ dan Foto

BATAM, SOROTTUNTAS.COM - PLN Batam menggelar Penyerahan Hadiah dan Sertifikat Lomba Menulis _Feature_ dan Foto dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) PT PLN Batam ke-24 dan Hari Listrik Nasional (HLN) ke-79. Acara penyerahan dilaksanakan masih dalam momen Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November 2024. Acara berlangsung semarak dengan dihadiri para pemenang dari kalangan jurnalis dan umum dari seluruh Indonesia secara daring dan langsung di Kantor Korporat PLN Batam, Selasa (12/11/2024). Total hadiah yang dibagikan mencapai 83 juta Rupiah.


Sekretaris Perusahaan PLN Batam, Zulhamdi, dalam sambutannya mengungkapkan penghargaan setinggi-tingginya atas partisipasi dan animo para peserta yang begitu besar terhadap lomba kali ini.


“Total karya yang masuk adalah sebanyak 738 yang terdiri dari 59 karya _feature_, 429 karya lomba foto kamera digital, dan 250 karya foto _smartphone_. Ini merupakan jumlah yang fantastis,” kata Zulhamdi.


“Dengan mengusung tema lomba ‘Energi Berkelanjutan sebagai Penggerak Kebangkitan Ekonomi dan Tingkatkan Kesejahteraan Bangsa’ serta melaksanakan penyerahan hadiah dalam momen Hari Pahlawan, kami berharap para peserta dan pemenang dapat menjiwai semangat perjuangan para pahlawan kita, baik pahlawan bangsa ataupun pahlawan PLN, di era Transformasi Energi sekarang ini,” jelasnya lagi.


Zulhamdi juga menyampaikan bahwa Lomba Menulis _Feature_ dan Foto ini menjadi bentuk apresiasi PLN Batam kepada jurnalis dan masyarakat Indonesia yang telah membantu menyebarkan informasi mengenai peran serta PLN Batam dalam pengembangan transformasi energi bersih, juga menangkap momen yang menjadi bagian dari sejarah perkembangan Indonesia, khususnya di sektor ketenagalistrikan yang ramah lingkungan.


“Lomba menulis dan foto ini dilaksanakan setiap tahun sebagai bentuk komitmen PLN Batam untuk memberikan ruang kreativitas bagi berbagi kalangan, baik jurnalis maupun pencinta fotografi; baik profesional maupun awam,” tutupnya.


Selaras dengan hal tersebut, Richard Nainggolan selaku wartawan senior dan perwakilan Dewan Juri menyatakan apresiasinya terhadap PLN Batam dalam menggalakkan topik energi berkelanjutan. Selain itu, Richard mengaku bangga terhadap kiprah para jurnalis dan fotografer yang mampu menelurkan karya-karya istimewa dalam kompetisi ini.


“Kami merasa tersanjung dapat terlibat dalam mendukung peningkatan kesadaran mengenai pemanfaatan energi bersih, tidak hanya di Batam, melainkan juga seluruh Indonesia. Kompetisi ini menjadi ajang kreasi yang sempurna bagi para insan kreatif, sehingga kami berharap PLN Batam dapat konsisten merangkul masyarakat menjadi penggerak isu-isu energi,” tutur Richard.


Sementara itu, salah satu pemenang lomba, Sarma Haratua Siregar, mengutarakan rasa terima kasih atas penghargaan yang diberikan dan kesempatan untuk menyoroti peran penting energi hijau bagi masa depan Batam. Sarma juga berharap PLN Batam dapat terus berinovasi dalam energi bersih dan memperluas kolaborasi lintas sektor untuk mempercepat transisi menuju ekonomi hijau.


“Lomba ini merupakan langkah inspiratif dalam mengapresiasi jurnalis. Langkah PLN Batam untuk melibatkan jurnalis dalam menyebarluaskan kesadaran ini menunjukkan komitmen kuat terhadap transparansi dan edukasi publik. Semoga apresiasi ini memacu langkah nyata dalam menjadikan Batam sebagai kota ramah lingkungan dan berdaya saing tinggi, serta memperkuat peran jurnalis dalam mendorong perubahan positif bagi kesejahteraan bangsa,” ujar Sarma.

PLN Batam Raih Penghargaan Bergengsi ”TOP Human Capital Awards 2024”

By On Oktober 31, 2024

PT PLN Batam kembali menorehkan prestasi cemerlang dalam ajang TOP Human Capital Awards 2024 yang digelar Majalah Top Business

JAKARTA, SOROTTUNTAS.COM - PT PLN Batam kembali menorehkan prestasi cemerlang dalam ajang TOP Human Capital Awards 2024 yang digelar Majalah Top Business. Penghargaan ini juga hasil kolaborasi dengan dengan Lembaga Kajian Nawacita (LKN), Asosiasi Human Capital, Konsultan Bisnis & GCG (_good corporate governance_) serta akademisi Universitas Indonesia, Universitas Padjajaran Bandung dan Universitas Pertamina, di Hotel Raffles Jakarta, Rabu (30/10/2024) malam. 


Kegiatan ini adalah ajang pembelajaran bersama mengenai _Human Capital Management System_ (HCMS) serta bentuk apresiasi tertinggi bagi perusahaan-perusahaan yang dinilai berkinerja unggul dan berhasil menerapkan HCMS secara efektif dalam pengelolaan bisnis.


Pada penganugerahan Top Human Capital Awards 2024 ini PLN Batam mendapatkan dua penghargaan, diantaranya ditetapkan sebagai TOP Human Capital Awards 2024 predikat Bintang Lima, Level Sangat Ekselen (Luar Biasa).


Kemudian Direktur Keuangan, Manajemen Risiko dan Human Capital PLN Batam juga ditetapkan sebagai _The Most Committed Human Capital Leader_ 2024 yang merupakan penghargaan tertinggi bagi leader yang dinilai dapat mengelola SDM dan memiliki komitmen tinggi dalam mendukung penerapan fungsi manajemen SDM, inovasi dan meningkatkan kemampuan SDM untuk mencapai kinerja layanan, operasional dan keuangan perusahaan yang lebih baik.


Menjadi pembicara kunci di acara puncak Top Human Capital Awards 2024, Menteri Abdul Kadir Karding mengatakan perlunya bagi perusahaan di Indonesia untuk terus menaikkan skill karyawan. 


“Perusahaan masa kini, perlu berkompetisi dengan baik dan terus menaikkan keterampilan dan kompetensi karyawannya. Kemudian, loyalitas pun sangat penting. Jadi, perusahaan sehat adalah yang punya (karyawan) loyalitas dan solid," kata Menteri Abdul Kadir.


Selanjutnya, Menteri Abdul Kadir membahas tentang perlunya pencegahan eksploitasi pekerja migran Indonesia. 


”Saat ini pemerintah terus melakukan upaya pencegahan eksploitasi pekerja migran Indonesia karena kontribusi pekerja migran Indonesia sangar besar dengan nilai bisa mencapai Rp227 triliun per tahun. Namun, mayoritas yang berangkat ke luar negeri berasal dari jalur non-prosedur atau pun ilegal.  Pekerja tersebut banyak kekurangan keterampilan kerja dan kemampuan berbahasa sehari-hari di negara tujuannya. Sehingga mereka menjadi sasaran eksploitasi,” jelasnya lagi.


“Nah, kalau kita bisa menaikkan keterampilan naker tersebut, maka 50% persoalan eksploitasi bisa hilang. Hal inilah yang sangat menjadi perhatian Presiden RI Prabowo Subianto,” tutup Menteri tersebut. 


Pada waktu yang sama Ketua Penyelenggara Top Human Capital Awards 2024, M. Lutfi Handayani, mengatakan Top Business mengusung tema “_Aligning the Organization to Business Growth Strategy_”. Dipilihnya tema ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kolaborasi _stakeholder_ untuk mendukung strategi pertumbuhan bisnis perusahaan dan mengapresiasi kontribusi _stakeholder_ dalam pencapaian strategi pertumbuhan, serta memotivasi budaya inovasi dan komitmen.


“Artinya, melalui kegiatan _Top Human Capital Awards_ ini, kita ingin terus mendorong pengembangan organisasi agar selaras dan dapat mendukung pertumbuhan bisnis perusahaan yang berkelanjutan,” kata Pemimpin Redaksi Majalah TopBusiness tersebut.


_Top Human Capital Awards_ diselenggarakan setiap tahun. Proses penilaian dan pendalaman keberhasilan HCMS dilakukan melalui beberapa tahap, dan berpuncak kepada wawancara penjurian. 


“Adapun jumlah peserta _Top Human Capital Awards) 2024, yang mengikuti seluruh tahapan penilaian secara lengkap, sebanyak 103 perusahaan. Jumlah ini meningkat dua kali lipat dibanding tahun 2023,” jelas Lutfi. 


Lebih lanjut, Lutfi mengatakan bahwa untuk meningkatkan kemanfaatan untuk perusahaan peserta, panitia penyelenggara pun menggelar Survei _Organization Diagnostic_ (OD), yang diisi oleh karyawan perusahaan peserta. Itu menggunakan platform Aplikasi Predixa yang berbasis _artificial intelligence_ (AI). 


“Peserta akan mendapatkan laporan hasil dari survei ini. Dan semoga dapat menjadi masukan, sejauh mana tingkat keselarasan organisasi perusahaan peserta dalam mendukung strategi bisnisn. Laporan hasil survei ini, hanya diberikan kepada perusahaan peserta yang jumlah respondennya, memenuhi jumlah yang telah ditentukan,” tutup Lutfi.


Direktur Keuangan, Manajemen Risiko dan Human Capital PLN Batam, Pardamean Matondang yang mendapatkan  penghargaan The Most Committed Human Capital Leader 2024 mengucapkan terima kasih dan apresiasinya kepada Majalah Top Business.


“Mewakili segenap Manajemen PT PLN Batam, Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Top Business atas penghargaan yang telah diberikan kepada PLN Batam. Penghargaan ini tidak hanya menjadi kehormatan bagi kami, tetapi juga menjadi sumber motivasi baru bagi kami untuk terus memberikan yang terbaik dalam mewujudkan visi PLN Batam. ‘Menjadi Penyedia Listrik Terbaik dan Solusi Terintegrasi di Asia Tenggara’,” pungkas Pardamean.

Peringati HUT ke-24 dan HLN ke-79, PLN Batam Gelar Festival Kompang

By On Oktober 26, 2024

Dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) PT PLN Batam ke-24 dan Hari Listrik Nasional (HLN) ke-79, PLN Batam menggelar Festival Kompang yang mengangkat kebudayaan Melayu Kota Batam di BCS Mall.

BATAM, SIROTTUNTAS.COM - Dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) PT PLN Batam ke-24 dan Hari Listrik Nasional (HLN) ke-79, PLN Batam menggelar Festival Kompang yang mengangkat kebudayaan Melayu Kota Batam di BCS Mall, Sabtu (26/10). Festival Kompang ini diikuti oleh 12 Kecamatan yang tersebar di Kota Batam berlomba menabuh hadrah, yang akan dinilai oleh dewan juri dari Lembaga Adat Melayu (LAM) Kota Batam.


Kegiatan ini turut dihadiri Pejabat Sementara (Pjs.) Walikota Batam, Dr. Andi Agung, S.E., M.M., yang juga secara resmi membuka Festival Kompang PLN Batam. 


Dalam sambutannya Andi Agung memuji semangat dan antusiasme dari seluruh peserta bersama penonton yang telah hadir. Disaat yang sama Ia juga memberikan apresiasi tinggi kepada PLN Batam yang tidak hanya memberikan pelayanan listrik yang andal, tapi juga peduli terhadap kelestarian budaya Melayu.


“Kami mengucapkan terimakasih dan apresiasi karena PLN Batam telah memainkan peran penting dalam mendukung pertumbuhan ekonomi dan pembangunan Kota Batam. Ditengah perkembangan Kota Batam yang pesat tentunya keberadaan listrik menjadi kunci utama dalam mendorong investasi Industri dan kesejahteraan masyarakat,” ujar Andi.


Andi menekankan selama 24 tahun terakhir, PLN Batam telah membuktikan komitmennya dengan terus meningkatkan pelayanan dan memperluas akses listrik. Serta mendukung pembangunan teknologi energi yang ramah lingkungan. 


“Kegiatan kita kali ini juga menjadi simbol harmonisasi antara kemajuan teknologi dan pelestarian budaya. Kompang sebagai kesenian khas tradisional Melayu menjadi hal yang tak terpisahkan dari identitas Kota Batam dan Kepuluan Riau. Kemudian PLN Batam adalah pilar utama dalam pembangunan dan kemajuan menyediakan sarana untuk melestarikannya,” kata Andi.


“Selamat hari ulang tahun ke-24 bagi PLN Batam. Semoga PLN Batam tetap menjadi mitra strategis Pemerintah Kota Batam, semakin maju dalam memberikan listrik yang andal serta pelayanan terbaik kepada masyarakat Kota Batam. Kemudian Saya berharap Festival Kompang ini berjalan lancar,” harap Andi. 


Sejalan dengan itu, Direktur Utama PT PLN Batam, Muhammad Irwansyah Putra mengatakan bulan Oktober adalah bulan yang spesial bagi PT PLN Batam dan juga Kota Batam. Karena pada bulan ini PLN Batam memperingati HUT yang ke-24 di tanggal 3 Oktober lalu, dan akan memperingati HLN ke-79 pada 27 Oktober nanti.


“Mewakili segenap Manajemen PT PLN Batam, Saya memberi apresiasi kepada Pemerintah Kota Batam yang telah mendukung Festival Kompang ini. Kolaborasi dan Sinergi kita bersama merupakan langkah konkret dalam melestarikan kebudayaan dan kesenian kompang sebagai bagian dari identitas Bumi Melayu di Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau,” ujar Irwansyah.


Irwansyah menambahkan ditengah derasnya arus global saat ini, masuknya budaya luar tidak mudah untuk dibendung. Karena itu, event Festival Kompang yang bermuatan budaya lokal ini penting dilakukan. Selain itu kegiatan ini juga menjadi sarana dalam memperkenalkan budaya asli Indonesia, khususnya budaya Melayu kepada generasi muda.


“Kami ucapkan selamat ber Festival Kompang kepada seluruh peserta dan Bapak/Ibu yang sedang berkunjung di BCS Mall Batam juga dapat menikmatinya. Semoga dengan adanya kegiatan ini akan dapat semakin menggali potensi budaya di negeri ini yang pada akhirnya membawa kemajuan bagi kebudayaan Melayu di Kepuluan Riau ke depannya,” bebernya lagi.


“Pada momen ini kami juga meminta doa kepada Bapak/Ibu semua agar pada usia PLN Batam yang ke-24 ini, PLN Batam semakin tumbuh dan terus berkembang sehingga mampu memberikan pasokan listrik yang andal serta memberikan pelayanan yang terbaik dan prima kepada seluruh masyarakat,” tutup Irwansyah.


Sementara itu, Ketua Tim lomba Festival Kompang mewakili Kecamatan Sagulung, Eka Rahayu mengucapkan rasa terimakasihnya kepada PLN Batam yang hadir untuk kembali melestarikan seni budaya dan khazanah Melayu khususnya di Kota Batam.


“Kita semua berharap semoga kegiatan ini menjadi jalan pembuka untuk festival-festival lain secara berkesinambungan dan menjadikannya sebagai tradisi tahunan di PLN Batam. Selain melestarikan budaya, Saya yakin kegiatan ini dapat menginspirasi generasi muda untuk mencintai dan melestarikan warisan budaya daerah,” pungkas Eka.

Meriahkan HLN ke-79, PLN Batam Gelar Lomba Menulis dan Foto Berhadiah Total Puluhan Juta untuk Masyarakat Indonesia

By On Oktober 18, 2024

PT PLN Batam mengadakan Lomba Menulis Feature dan Foto bertajuk "Energi Berkelanjutan sebagai Penggerak Kebangkitan Ekonomi dan Tingkatkan Kesejahteraan Bangsa

BATAM, SOROTTUNTAS.COM - Dalam rangka Hari Ulang Tahun PLN Batam ke-24 dan Hari Listrik Nasional (HLN) ke-79, PT PLN Batam mengadakan Lomba Menulis Feature dan Foto bertajuk "Energi Berkelanjutan sebagai Penggerak Kebangkitan Ekonomi dan Tingkatkan Kesejahteraan Bangsa" yang diperuntukkan bagi seluruh masyarakat Indonesia, khususnya jurnalis dan penggemar fotografi.


Manajer Komunikasi dan Hubungan Masyarakat PLN Batam, Bukti Panggabean menyampaikan, lomba ini dapat menjadi ajang masyarakat untuk berkarya, khususnya di bidang menulis dan fotografi. Selain itu, melalui kegiatan ini, PLN Batam ingin memberikan apresiasi kepada insan media serta pegiat fotografi atas dukungan yang telah diberikan kepada PLN Batam.


“Kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi PLN Batam terhadap jurnalis dan fotografer Indonesia yang selama ini telah mendukung PLN Batam dan PLN Group dalam menyediakan listrik yang andal serta  berkelanjutan dengan membantu menyebarkan informasi mengenai PLN Batam dalam bentuk tulisan dan foto yang baik,” jelas Bukti, Selasa (17/10).


Lebih lanjut Bukti menuturkan bahwa total hadiah yang telah disiapkan mencapai nilai Rp83.000.000,- bagi tiga pemenang untuk masing-masing kategori, yaitu menulis feature dan foto.


“Kategori menulis feature eksklusif untuk yang berprofesi sebagai jurnalis, baik tetap maupun lepas, yang bekerja di media massa media cetak, daring, atau televisi. Sementara kategori foto terbuka untuk umum,” ujarnya.


Karya yang diikutsertakan harus dipublikasikan di media massa untuk kategori menulis feature dan media sosial untuk kategori foto. Karya yang dikirim juga harus karya baru dan orisinil. Peserta hanya dapat mengirimkan maksimal tiga karya untuk setiap kategori.


“Lomba ini tidak memungut biaya. Peserta cukup mengisi formulir pendaftaran sesuai ketentuan yang berlaku," terang Bukti lagi. 


Untuk informasi lebih lanjut mengenai Lomba Menulis Feature dan Foto PLN Batam 2024, peserta dapat mengunjungi media sosial Instagram PT PLN Batam dengan nama akun @ptplnbatam.

Konsisten Peduli Isu Stunting, Srikandi PLN Batam Beri Pelatihan Kader Posyandu

By On Oktober 12, 2024

Srikandi PLN Batam 

BATAM, SOROTTUNTAS.COM - Srikandi PLN Batam konsisten menunjukkan kepedulian terhadap isu _stunting_ pada ibu dan anak, khususnya di Kota Batam. Kali ini, gugus tugas pegawai perempuan PLN Batam tersebut menyelenggarakan program Srikandi Peduli Ibu dan Anak yang bertajuk “Pelatihan dan Peningkatan Pengetahuan Kader Posyandu” di Unit Pelaksana Teknis Daerah Pusat Pelayanan Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (UPTD P2PMKS) Nilam Suri Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Kota Batam, Kamis (10/10).


Hasil sinergi Srikandi PLN Batam dengan Puskesmas Kampung Jabi dan UPTD P2PMKS Nilam Suri ini diikuti oleh puluhan Kader Posyandu terpilih se-Kota Batam. Dalam kegiatan ini, dikupas tuntas relasi psikologis ibu dan anak serta tata cara komunikasi efektif yang dapat membantu kader posyandu dalam menyampaikan pemahaman mengenai _stunting_ kepada para ibu di Kota Batam.


Manager Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Nagoya sekaligus Ketua Srikandi PLN Batam, Euis Hermawati, dalam sambutannya mengutarakan bahwa kegiatan ini masih merupakan rangkaian dari Program Ibu Asuh yang telah berjalan sejak beberapa waktu lalu. Tidak hanya memberi bantuan penyokong kebutuhan gizi ibu dan anak secara langsung, Srikandi PLN Batam juga berupaya agar para Kader Posyandu sebagai elemen penting dalam pemberantasan _stunting_ memiliki bekal yang cukup dalam melakukan penyuluhan, terutama terkait kesehatan ibu dan anak.


“Kami berharap pelatihan ini dapat memberi wawasan lebih dan meningkatkan pengetahuan Kader Posyandu tentang bagaimana menyampaikan penyuluhan agar gizi anak dapat tercukupi dengan baik. Selain itu, kami juga sangat menantikan sejauh mana dampak positif dari bantuan yang telah diberikan,” ungkap Euis.


Lebih lanjut, Euis menegaskan peran Srikandi PLN Batam sebagai agen sosialisasi isu-isu yang dekat dengan perempuan, baik di lingkup internal maupun eksternal perusahaan.


“Srikandi PLN Batam berkomitmen untuk selalu peduli terhadap isu-isu perempuan, termasuk kesetaraan gender dan pelecehan seksual yang perlu kita sadari bersama. Kami akan terus berupaya untuk memberi kontribusi nyata tidak hanya untuk perusahaan, melainkan juga masyarakat,” ujar Euis.


Sejalan dengan hal tersebut, Kepala UPTD P2PMKS Nilam Suri, Efriadi, mengapreasiasi kiprah Srikandi PLN Batam dalam menambah keterampilan masyarakat serta meningkatkan kesehatan ibu dan anak.


“Pelatihan ini dapat menjadi tambahan pengetahuan bagi Kader Posyandu dalam melaksanakan tugasnya di masyarakat. Kader Posyandu penting karena berhubungan langsung ibu dan anak, sehingga kami berterima kasih atas terselenggaranya acara ini. Sebelumnya, UPTD P2PMKS Nilam Suri dan Srikandi PLN Batam juga telah berkolaborasi dalam sejumlah kegiatan seperti pemberian edukasi terhadap siswa-siswi sekolah menengah dan penyerahan bantuan,” tutur Efiriadi.


“Semoga kerja sama yang telah terjalin bisa tetap berlanjut untuk bersama-sama membangun Kota Batam,” tambah Efriadi lagi mengungkapkan harapannya.


Sementara itu,  Kepala Subbagian Tata Usaha Puskesmas Kampung Jabi, David, mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu bentuk dukungan dalam mewujudkan Zero New Stunting atau tidak ada penambahan angka _stunting_ baru.


"Diharapkan kegiatan ini dapat mencetak Kader-Kader dengan keterampilan komunikasi efektif kepada masyarakat sehingga dapat menjelaskan tentang _stunting_ dengan baik guna mencegah kasus baru,” tutup David.

Srikandi PLN Batam Peduli Ibu dan Anak di Kampung Jabi melalui Program Ibu Asuh

By On September 30, 2024

PT PLN Batam melalui Srikandi-nya kembali menggelar Srikandi Movement dengan mengangkat tajuk “Mendukung Generasi Sehat, Melalui Program Ibu Asuh” di Kampung Jabi, Kecamatan Batu Ampar.

BATAM, SOROTTUNTAS.COM - Stunting_ atau gangguan pertumbuhan dan perkembangan anak akibat kekurangan gizi dalam jangka panjang merupakan permasalahan yang harus menjadi perhatian banyak pihak. Dalam upaya mengatasi dan mencegah stunting sebagai bentuk pemberian manfaat nyata di masyarakat, PT PLN Batam melalui Srikandi-nya kembali menggelar Srikandi Movement dengan mengangkat tajuk “Mendukung Generasi Sehat, Melalui Program Ibu Asuh” di Kampung Jabi, Kecamatan Batu Ampar, Kota Batam, Jumat (27/9).


Kegiatan ini merupakan sinergi antara Srikandi PLN Batam dengan Puskesmas Kampung Jabi. Dalam kegiatan ini, Srikandi PLN Batam memberikan bantuan yang dapat memenuhi kebutuhan gizi untuk 23 ibu dan anak di Kampung Jabi sebagai wujud kepedulian terhadap permasalahan stunting di Indonesia.


Dalam sambutannya, Manager Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Nagoya sekaligus Ketua Srikandi PLN Batam, Euis Hermawati, menuturkan bahwa bantuan yang diberikan diproyeksikan dapat menyokong kebutuhan gizi ibu dan anak selama 6 bulan ke depan dan akan dilakukan pemantauan secara berkala untuk mengukur perkembangan anak pasca pemberian bantuan.


“Rencananya selama 6 bulan, bantuan akan dikirimkan secara rutin setiap bulan dan akan dilakukan pemantauan untuk melihat peningkatan-peningkatan yang terjadi pada anak yang dibantu. Apabila terdapat penambahan berat badan anak atau hal lain yang relevan, akan diberikan _reward_ atau penghargaan,” terang Euis.


Lebih lanjut, Euis mengutarakan kebahagiaannya akan antusiasme tinggi dari para penerima bantuan serta berharap dengan adanya kegiatan ini anak-anak di Kampung Jabi dapat meningkat kesehatan dan kecerdasannya.


“Mudah-mudahan dengan bertambahnya gizi dari bantuan yang diberikan, perkembangan anak dapat berjalan lebih cepat. Semoga program yang telah disusun dapat memberi hasil yang diharapkan hingga 6 bulan ke depan,” tutup Euis.


Sejalan dengan itu, Kepala Puskesmas Kampung Jabi, dr. Ade Safitri Andayani Ambran, menjelaskan urgensi kepedulian terhadap isu _stunting_ di masyarakat. Menurut Ade, mata rantai stunting harus diputus dan kegiatan ini menjadi salah satu upayanya. Ade juga menyampaikan apresiasi terhadap Srikandi PLN Batam yang telah menaruh kepedulian dan memberikan bantuan yang dapat melengkapi kebutuhan gizi ibu dan anak untuk turut mengentaskan _stunting_.


“Stunting adalah permasalahan pertumbuhan dan perkembangan pada balita yang penyelesaiannya perlu didukung dengan pemberian makanan bergizi. Di tengah keterbatasan yang mungkin terjadi, bantuan yang diberikan ini bisa membantu melengkapi gizi yang belum tercukupi pada balita. Kegiatan ini juga sebagai motivasi dan pengingat bagi ibu-ibu bahwa kecukupan gizi ibu dan anak harus dipenuhi sejak sedini mungkin. Apabila saat pemantauan bulanan belum ada peningkatan, akan kami pastikan penyebabnya ke ibunya karena pola asuh ibu berpengaruh besar,” ungkap Ade.


“Kami berterima kasih dengan adanya program Srikandi ini karena sangat membantu kendati hasilnya baru dapat dilihat setelah beberapa waktu ke depan. Harapannya, semoga bantuan yang diberikan tepat sasaran. Kami juga mengapresiasi kinerja Srikandi PLN Batam dan pengabdiannya untuk masyarakat terlepas dari kesibukan pekerjaan,” tambah Ade lagi.


Sementara itu, Nutrisionis Puskesmas Kampung Jabi, Lilis Eva Farida, menyatakan rasa terima kasih atas kesempatan yang diperoleh untuk menjalin sinergi dengan Srikandi PLN Batam sekaligus menerima bantuan yang dapat meningkatkan kesehatan anak di Kampung Jabi.


“Kami berharap anak-anak yang mendapat bantuan bisa mengalami kenaikan berat diikuti dengan tinggi badan yang signifikan sesuai usianya. Kami juga sangat bersyukur bisa memperoleh kehormatan sebagai penerima bantuan, khusunya untuk balita di wilayah Kampung Jabi. Semoga program ini dapat berkelanjutan dan Srikandi PLN Batam sukses selalu,” pungkas Lilis.

Wujudkan Dukungan sebagai Sesama Perempuan, Srikandi PLN Batam Dukung Pengembangan UMKM Binaan

By On September 25, 2024

PT PLN Batam berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan UMKM, salah satunya melalui Srikandi PLN Batam.

BATAM, SOROTTUNTAS.COM - PT PLN Batam berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan UMKM, salah satunya melalui Srikandi PLN Batam dengan menyelenggarakan Program Srikandi Movement: Women Support Women yang mengangkat tema “Mendukung Pengembangan UMKM Binaan PT PLN Batam melalui Pelatihan Melukis dan Pelatihan Digital Marketing di Kampung Seni Batam”, Selasa (24/9).


Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara PT PLN Batam dengan Kampung Seni Kota Batam sebagai salah satu desa binaan Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PLN Batam. Sebanyak 50 peserta yang terdiri dari ibu-ibu warga kampung tersebut diajak untuk menyalurkan kreativitas melalui praktik melukis secara langsung. Selain itu, juga dibedah berbagai aspek penting dalam digital marketing seperti personal branding, strategi pemasaran melalui optimasi mesin pencarian dan media sosial, serta tips pembuatan konten pemasaran yang efektif, sebagai upaya meningkatkan taraf ekonomi masyarakat di era digital.


Manager Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Nagoya sekaligus Ketua Srikandi PLN Batam, Euis Hermawati, menuturkan bahwa program ini bukan hanya merupakan bagian dari Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) untuk memberikan manfaat langsung kepada masyarakat, melainkan juga wujud nyata dari dukungan sesama perempuan.


“Srikandi PLN Batam akan terus berkontribusi kepada masyarakat dengan mengadakan pelatihan dan melakukan pembinaan untuk meningkatkan kemampuan serta menambah keterampilan masyarakat, khususnya ibu-ibu dan anak-anak,” terang Euis.


Lebih lanjut, Euis mengungkapkan harapannya agar Kampung Seni Kota Batam semakin maju juga dikenal luas oleh publik dan Srikandi PLN Batam mampu menyokong pengembangan lebih banyak lagi desa binaan di Kota Batam.


“Semoga pelatihan yang telah diberikan berguna bagi ibu-ibu peserta sehingga produk UMKM yang dimiliki dapat dipasarkan dengan lebih baik menggunakan beragam alat pemasaran digital yang bisa dimanfaatkan. Hadirnya Srikandi PLN Batam diharapkan menjadikan ‘_Women Support Women_’ tidak hanya slogan semata,” tutup Euis.


Sejalan dengan itu, Ketua Kampung Seni Kota Batam, Acep Carno, mengapreasiasi dukungan PLN Batam terhadap peningkatan keterampilan masyarakat dalam berbagai aspek, dalam hal ini seni lukis dan pemasaran digital yang dapat memajukan perekonomian.


“Sebelumnya, PLN Batam telah banyak membantu Kampung Seni melalui berbagai kegiatan kolaborasi seperti pameran dan pelatihan, juga bantuan pembangunan sarana. Semoga kerja sama yang telah terjalin dapat berkelanjutan sehingga membawa manfaat lebih bagi ekonomi warga Kampung Seni. Saya juga berharap antusiasme masyarakat terhadap kegiatan positif seperti ini ke depannya bisa tetap terjaga,” ujar Acep.


Sementara itu, salah satu peserta kegiatan pelatihan, Rini Nurisna, menyatakan rasa terima kasihnya atas kesempatan yang diberikan untuk bisa memperluas wawasan ini.


“Pelatihan ini sangat bermanfaat untuk mengkreasikan karya kami. Materi pemasaran digital yang disampaikan juga sangat menarik dan menambah pengetahuan kami, semoga bisa terus terlaksana. Terima kasih PLN Batam,” ungkap Rini.

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *